MATAF FIKES 2022 AJAK MAHASISWA BARU TERAPKAN THINK GLOBALLY DAN BERAKHLAQ MULIA

Berita Update,Headline

MATAF FIKES 2022 AJAK MAHASISWA BARU TERAPKAN THINK GLOBALLY DAN BERAKHLAQ MULIA

MATAF FIKES 2022 AJAK MAHASISWA BARU TERAPKAN THINK GLOBALLY DAN BERAKHLAQ MULIA

MATAF FIKES AJAK MABA TERAPKAN THINK GLOBALLY DAN BERAKHLAQ MULIA

Rabu (28/9/2022), Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKes) Universitas ‘Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta menyelenggarakan acara Masa Ta’aruf (MATAF) Tahun 2022. MATAF FIKes dikuti 1401 mahasiswa dari 8 Program Studi di FIKes UNISA Yogyakarta. Mataf FIKes digelar diisi sosialisasi visi, misi, tujuan dan sasaran (VMTS) oleh dekan, kreativitas para kakak tingkat dalam memberikan tugas kepada para mahasiswa baru (maba).

Kegiatan Mataf menjadi ajang memeperkenalkan pejabat struktural di lingkuangan fakultas disampaikan langsung oleh Moh. Ali Imron, S.Sos., M.Fis selaku Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan. Dalam sambutannya Moh. Ali Imron, S.Sos., M.Fis menyampaikan tenaga kesehatan pada zaman modern perlu berpikir global dan bertindak lokal. Melihat dunia dengan keseluruhan. Selain itu, kita harus berpikir secara majemuk, menerima pemikiran orang lain yang positif guna untuk peningkatan kualitas hidup. Harapannya mahasiswa mencari ilmu dengan bahagia dan menjunjung tinggi akhlaq.

Mataf FIKes juga mengudang ibu Ana Adina P, SKM. MPH selaku Kepala Seksie Standarisasi Tenaga dan Sarana Kesehatan Dinas Kesehatan D.I Yogyakarta dan ibu Fatmawati, S.IP.,M.AP. Selaku Ketua Korps Instruktur Nasional Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah.

Yogyakarta 29 September 2022

Tag Post :
Share This :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *