FIKES UNISA YOGYAKARTA ADAKAN PENUTUPAN 5 GELOMBANG PELATIHAN BTCLS ( BASIC TRAUMA AND CARDIAC LIFE SUPPORT)

Berita Update,Headline

FIKES UNISA YOGYAKARTA ADAKAN PENUTUPAN 5 GELOMBANG PELATIHAN BTCLS ( BASIC TRAUMA AND CARDIAC LIFE SUPPORT)

FIKES UNISA YOGYAKARTA ADAKAN PENUTUPAN 5 GELOMBANG PELATIHAN BTCLS ( BASIC TRAUMA AND CARDIAC LIFE SUPPORT)

FIKES UNISA YOGYAKARTA ADAKAN PENUTUPAN 5 GELOMBANG PELATIHAN BTCLS ( BASIC TRAUMA AND CARDIAC LIFE SUPPORT)

Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKes) Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta mengadakan pelatihan BTCLS (Basic Trauma And Cardiac Life Support) mulai tanggal 20 September 2021 sd  15 Oktober 2021. Kegiatan pelatihan ini ditujukan bagi mahasiswa Program Studi Pendidikan Profesi Ners FIKES UNISA Yogyakarta yang telah menyelesaikan profesi Ners 2020/2021 namun belum memiliki sertifikat pelatihan BTCL. Pelatihan ini diikuti oleh 200 perserta yang terdiri dari 179 mahasiswa profesi Ners, 11 orang preceptor dan clinical instructor jejaring mitra, dan 4 orang dosen FIKes serta 5 peserta dari instansi luar yang terbagi dalam 5 gelombang pelaksanaan. Penutupan pelatihan BTCLS dilaksanakan setelah gelombang 5 selesai. Kegiatan penutupan dilaksanakan di Lantai 6 Gedung Siti Bariyah Universitas ‘Asyiyah Yogyakarta pada hari Jumat (15/10/21).

Acara penutupan pelatihan BTCLS dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama dan perwakilan dari PUSBANKES 118 PERSI DIY dan diikuti peserta BTCLS dari gelombang 1-4 melalui zoomeeting dan peserta gelombang 5 secara offline. Dalam acara ini Ns. Wantonoro, M.Kep., Sp.KMB ., Ph.D selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama menyampaikan bahwa pelatihan telah mengikuti standar protokol kesehatan covid-19, walapun terdapat modifikasi offline dan online tetapi secara esensi telah memenuhi standar pelatihan. Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dikembangkan sedemikian rupa sehingga diharapkan peserta memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam mencegah kematian atau cacat yang mungkin terjadi, menggunakan pendekatan system dan holistic termasuk penggunaan teknologi maju.

Lebih lanjut Wantonoro mengatakan “Pelatihan BTCLS merupakan program pelatihan yang akan memberikan keterampilan skill bagi perawat dalam kondisi emergency sehingga diharapkan perawat akan siap melakukan tugas dan tanggung jawabnya dalam berbagai kondisi kegawat daruratan, khususnya lulusan (output) Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta yang tentunya akan mempunyai daya saing baik secara administrative dan kemampuan dalam berkompetisi dalam dunia kerja.”

Yogyakarta, 19 Oktober 2021
Reporter; Dewi Suryanti

Tag Post :
Share This :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *